Kamis, 01 September 2016

Aurat dan Pelindungnya Bagi Wanita

Assalamualaikum ukhti akhi
Alhamdulillah hari ini kita masih bisa diberi waktu untuk menyimak artikel ini. Sebelum kita membahas artikel ini, saya akan memperkenalkan diri saya terlebih dahulu. Perkenalkan nama saya “Siti Fatmawati” biasa dipanggil "Fatma", saya masih duduk di bangku SMP kelas IX- I . Saya sekolah di SMP Negri 1 Sampang. Pada artikel kali ini saya akan membahas mengenai “aurat dan pelindungnya bagi wanita”.

Siapakah yang menyuruhmu berhijab? Orang tua, pacar, teman, atau hanya sekedar memakai hijab tanpa tahu siapa yang menyuruh?
Apa manfaat hijab yang engkau dapatkan?
Sudah ridho kah kalian? Atau hanya paksaan saja?
Siapapun anda yang mengaku islam, siapakah yang menyuruhmu berhijab?
Apakah anda hanya merasa cantik dengan hijab tanpa tahu siapa yang menyuruh?
Ataukah hanya mengikuti trend fashion?

Sahabat muslim sekalian silahkan dijawab sendiri dalam hati, mari intropeksi  diri masing masing termasuk saya.
Hijab(jilbab), satu kata yang bukan hanya sekedar kata namun ia perintah allah untuk menjaga kalian, lebih dikenal sebagai muslimah, dan kamu sudah menjalankan satu perintah allah.

Ukhti muslimah …
Jangan lah engkau tampakkan auratmu dimanapun engkau berada. Jadikanlah dirimu sesuatu yang sangat berharga , karena allah telah memuliakan mu dengan hijab .
Maka ingatlah, bahwa engkau adalah fitnah (godaan) terbesar bagi lelaki.
“Aku tidak meninggalkan fitnah yang lebih membahayakan bagi lelaki, selain fitnah wanita” (Hr. Bukhari – Muslim)

Menutup aurat itu bukan pilihan melainkan kewajiban. Dan tahukah kamu? Selangkah saja seorang wanita keluar rumah tanpa menutup aurat, maka neraka bagi ayahmu.
Selain karena menutup aurat adalah perintah yang wajib bagi muslimah, sebagai anak yg berbakti kepada ayahnya pasti menjaga ayah nya dari siksa api neraka, karena seorang perempuan jika melakukan dosa akan menarik 3 orang dalam keluarganya, jika belum menikah maka adik lelaki/kakak lelakinya serta ayahnya akan mendapatkan dosa jika tidak mengingatkan, kemudian jika sudah menikah adalah kepada suaminya.
Jadi, buktikan jika ukhti sayang kepada ayah maka, tutuplah aurat dengan cara yang benar. “Wanita adalah aurat , jika ia keluar rumah, maka syaitan akan menghiasnya” (Hr. Tirmidzi).
Rasulullah bersabda: “wahai Ali pada malam mi’raj ketika aku pergi ke langit, aku melihat wanita- wanita umatku dalam azab dan siksa yang sangat pedih sehingga aku tidak mengenali mereka. Oleh karena itu, sejak aku melihat pedihnya azab dan siksa mereka, aku menangis. Aku melihat wanita yang digantung dengan rambutnya dan otak kepala nya mendidih. Wanita yang digantung dengan rambutnya dan otak kepalanya mendidih adalah wanita yang tidak mau menutupi rambutnya dari pandangan laki- laki yang bukan mahram nya”.
Seorang wanita akan masuk neraka jika tidak menutupi rambutnya atau tidak memakai jilbab(hijab). Mungkin kaum wanita sekarang menyangka bahwa tidak memakai jilbab adalah dosa kecil, bahkan ada yang berkata lebih baik tak memakai jilbab dari pada memakai jilbab tetapi tak bisa menjaga kelakuannya.
puasa sunnah arafah
Kaum wanita menganggap yang terpenting hatinya dan bisa menjaga perilaku serta mengerjakan solat, puasa, zakat, dan hajiyang mereka lakukan tanpa memikirkan untuk menutupi auratnya.

Sebelum saya mengakhiri pembahasan mengenai jilbab pada wanita, saya akan memberikan tutorial hijab, khususnya untuk para ukhti yang mengikuti trend fashion muslimah hijab ya …. Mari simak serta praktekkan tutorial hijab berikut ini.

Cukup mudah bukan ..?
Untuk kalian yang ingin mengenali hijab, atau ingin bertanya tanya seputar hijab silahkan hubungi beberapa sosial media Fatma dibawah ini.
Pin bbm: 5CEBA090 (tambahkan Fatma sebagai kontak, lansung kirim pesan)
Line Id: fatmawati.mc96 (tambahkan Fatma sebagai teman, langsung kirim pesan)
Instagram: Fatmawatii0102 (langsung dm aja ya)


Nb: jika kalian ingin bertanya kepada Fatma di sosial media Fatma diatas tolong budidayakan tutur kata yang baik(sopan).
Terima kasih sudah menyimak artikel Fatma kali ini ya, untuk itu saya ucapkan terima kasih.
Wassalamualaikum wr.wb.puasa sunnah arafah

2 komentar: